Suara.com - The Meiji Thejakusuma adalah salah satu penumpang AirAsia QZ8501 yang jenazahnya berhasil diidentifikasi bersama 36 jenazah lain yang sudah dievakuasi. Thejakusuma adalah pemilik toko fesyen yang seharusnya merayakan ulang tahun ke-45 pada 3 Januari lalu.
Keponakan Thejakusuma, Eric Edi Santo masih ingat dengan kalimat terakhir yang keluar dari mulut tantenya itu sebelum naik pesawat pada hari Minggu (28/12/2014) lalu.
“Ketika itu kami bertanya bagaimana dia akan merayakan ulang tahunnya. Dia menjawab sambil bergurau, Saya akan menghabiskan waktu sendirian di laut,” kata Eric saat menghadiri pemakaman tantenya itu di Surabaya.
Thejakusuma berangkat dari Surabaya ke Singapura dengan pesawat AirAsia QZ8501 bersama suami, tiga anaknya, ibu dan calon iparnya. Rencananya, Thejakusuma beserta keluarga akan berlibur di Singapura merayakan pergantian tahun sekaligus ulang tahunnya.
Jenazah Thejakusuma dan putrinya yang berusia 10 tahun yaitu Stevie sudah ditemukan dan berhasil diidentifikasi. Saat ini, tim SAR masih berusaha mencari 125 penumpang AirAsia lain yang belum ditemukan. (TheStar)
Salah Satu Penumpang QZ8501 Mau Habiskan Waktu Sendirian di Laut
Doddy Rosadi Suara.Com
Selasa, 06 Januari 2015 | 18:16 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Inilah Aplikasi Pemesanan Perjalanan Terbaik di Asia Versi World Travel Tech Awards 2024
25 November 2024 | 14:51 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI