Basarnas Temukan Enam Jenazah Terapung di Tengah Laut

Laban Laisila Suara.Com
Selasa, 30 Desember 2014 | 15:02 WIB
Basarnas Temukan Enam Jenazah Terapung di Tengah Laut
TNI AU melakukan penyisiran pencarian lokasi jatuhnya pesawat Air Asia dengan nomor penerbangan QZ8501 di wilayah Region II, Senin (29/12). [suara.com/Kurniawan Mas'ud]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Selain menemukan puing yang dipastikan bagian dari pesawat, Tim Badan SAR Nasional (Basarnas) juga menemukan satu jenazah terapung di tengah laut, di sekitar Selat Karimata, Kalimantan Tengah, Selasa (30/12/2014).

Dari enam jenazah, hanya tiga yang baru berusaha untuk dievakuasi oleh tim.

Berdarsarkan rekaman Basarnas, salah satu tubuh jenazah yang ditemukan hanya mengenakan celana dalam dan pakaian yang tidak terpakai sempurna.

Jenazah diduga berkelamin lelaki dan sudah tampak membengkak serta berkulit putih.

 Sebelumnya tim pencari menemukan tiga serpihan yang ditemukan tim Badan SAR Nasional (Basarnas) dipastikan adalah pintu darurat atau emergency exit pesawat.

Kadispenal Laksamana Pertama Manaham Simorangkir yang dihubungi suara.com, Selasa (30/12/2014), menyatakan salah satu serpihan yang ditemukan berwana biru.

Serpihan itu dideteksi oleh KRI Bung Tomo milik TNI Angkatan Laut dan Basarnas.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI