Suara.com - Kementrian Luar negeri Korea Selatan memastikan ada tiga warganya yang menumpang pesawat AirAsia nomer penerbangan QZ 8501 yang hilang kontak di atas perairan Belitung, Tanjung Pandan.
Tiga warga negara Korea itu adalah sepasang suami istri yang berusia 30an, Park Seongbeom bersama bayi mereka Yuna Park. Tiga warga negara asing lainnya, terdiri dari seorang warga negara Singapura, Malaysia dan Prancis.
Pesawat AirAsia tujuan Surabaya-Singapura tersebut lepas landas dari Bandara Juanda Surabaya sekitar pukul 05.20 Waktu Indonesia bagian Barat dan direncanakan tiba di Bandara Changi, Singapura, sekitar pukul 08.30 WIB.
Pesawat yang dipiloti Kapten Irianto, dengan First Officer (FO) Remi Emmanuel Plesel ini mengangkut 155 penumpang orang yang terdiri atas 138 orang dewasa, 16 anak-anak, dan 1 bayi. Sedangkan awak pesawat berjumlah tujuh orang. (Reuters)
3 Warga Negara Korea Turut Menumpang AirAsia QZ 8501
Esti Utami Suara.Com
Minggu, 28 Desember 2014 | 15:07 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Libur Natal dan Tahun Baru, Ini 3 Destinasi Wisata di Indonesia yang Bakal Banyak Dikunjungi
12 Desember 2024 | 11:05 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI