Suara.com - Bandara Sultan Babullah Ternate, Maluku Utara masih akan ditutup hingga Minggu (28/12/2014) mendatang, mengingat kondisi Gunung Gamalama yang masih terus menyemburkan abu vulkanik dan masih dinyatakan dalam status siaga.
Wakil Walikota Ternate Arifin Djafar usai mengikuti rapat tim tanggap darurat di Ternate, Kamis (25/12/2014) mengatakan, dengan kondisi Gunung Gamalama yang setiap saat mengeluarkan abu vulkanik pihak bandara tidak berani membuka akses penerbangan. Abu vulkanik dikhawatirkan akan mengganggu penerbangan.
Menurut dia, kondisi cuaca Kota Ternate saat ini memang sedikit cerah, akan tetapi pihaknya melalui BMKG memprediksikan dalam beberapa hari ke depan Kota Ternate akan diguyur hujan.
Bandara Sultan Babullah ditutup sejak Jumat (19/12/2014) karena abu vulkanik akibat erupsi Gunung Gamalama yang menutupi landasan pacu bandara mencapai 5 sentimeter, dan itu sangat membahayakan untuk pesawat yang akan terbang atau mendarat.
Gunung Gamalama meletus sejak Kamis (18/12/2014) malam dan hingga kini masih terus mengeluarkan abu vulkanik yang menyebar ke seluruh wilayah Kota Ternate, termasuk di kawasan Bandara Babullah Ternate yang berada di kaki Gunung Gamalama.
Arifin menyampaikan, untuk antisipasi ke depan pihaknya telah menentukan titik evakuasi ke luar daerah apabila terjadi kondisi yang mengharuskan demikian. (Antara)
Minggu, Bandara Sultan Babullah Kembali Beroperasi
Esti Utami Suara.Com
Jum'at, 26 Desember 2014 | 00:57 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Wawancara Eksklusif Rahmat Rivai: Persiter, Malut United dan Agama Sepak Bola
24 November 2024 | 19:41 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI