Komisi Hukum DPR: KPK Cabang Daerah Masih Wacana

Selasa, 23 Desember 2014 | 15:11 WIB
Komisi Hukum DPR: KPK Cabang Daerah Masih Wacana
Gedung KPK. (suara.com/Bowo Raharjo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Komisi III DPR, yang membawahkan bidang hukum,  Azis Syamsudin menegaskan, pembentukan cabang buat Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di daerah, baru sebatas wacana.

"Belum ada pembahasan. Itu masih wacana. Belum ada pembahasan masih wacana," kata Azis disela-sela kunjungan kerja Komisi III DPR RI, di Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (23/12/2014).

Sebelumnya, KPK sendiri berencana untuk membuat cabang di tiga kota di Indonesia, di antaranya Medan, Balikpapan, dan Makasar.

Sekretaris Kabinet Kerja Andi Widjajanto mengatakan, pemerintah tidak keberatan terkait rencana KPK membuka kantor cabang di tiga daerah tersebut.

"Kalau memang itu yang dibutuhkan KPK untuk menguatkan pemberantasan korupsi saya pikir pemerintah tidak keberatan," ujar Andi di Gedung KPK, Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (18/12/2014).

Andi mengatakan, sikap pemerintah sesuai dengan visi misi Jokowi saat kampanye, di mana Jokowi menandatangani deklarasi delapan agenda antikorupsi.

"Waktu itu dia (Jokowi) tandatangani agenda antikorupsi. Jadi pemerintah akan bekerjasama dengan KPK untuk menguatkan peran tersebut," ujarnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI