Alami Pneumonia, Muhammad Ali Dirujuk ke Rumah Sakit

Ruben Setiawan Suara.Com
Minggu, 21 Desember 2014 | 12:39 WIB
Alami Pneumonia, Muhammad Ali Dirujuk ke Rumah Sakit
Muhammad Ali. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Legenda tinju Muhammad Ali dilaporkan sedang menjalani perawatan di rumah sakit lantaran penyakit pneumonia yang ia derita, demikian disampaikan juru bicara Ali, Bob Gunnell hari Sabtu (20/12/2014).

Juara dunia kelas berat tiga kali yang mengidap penyakit Parkinson itu sudah dirawat oleh tim dokter dan saat ini sudah berada dalam keadaan stabil.

"Kami pergi ke rumah sakit pagi ini," kata Gunnell dalam sebuah wawancara melalui telepon.

"Ia mengalami gangguan pneumonia ringan dan prognosanya bagus," lanjut Gunnell.

Kendati demikian, Gunnell tidak menjelaskan apakah Ali dirawat di rumah sakit atau hanya mengikuti rawat jalan.

Ali terakhir kali terlihat di depan umum pada bulan September lalu dalam acara penganugerahan Muhammad Ali Humanitarian Awards di Louisville, kampung halamannya.

Ali mundur dari ring tinju pada tahun 1981. Semenjak saat itu ia aktif dalam kegiatan sosial. Ia keliling dunia dalam rangka misi kemanusiaan. Pada tahun 2005, Ali memperoleh President Medal of Freedom dari Presiden George W. Bush. (ABC/AFP)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI