Digugat ITW Soal Larangan Sepeda Motor, Ini Tanggapan Ahok

Rabu, 17 Desember 2014 | 17:30 WIB
Digugat ITW Soal Larangan Sepeda Motor, Ini Tanggapan Ahok
Pelantikan Wakil Gubernur DKI
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Uji coba pelarangan sepeda motor untuk melintasi Jalan MH. Thamrin menuju Jalan Medan Merdeka Barat oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI menuai kencaman dari berbagai elemen masyarakat. Salah satunya datang dari Indonesia Traffic Watch (ITW). ITW berencana menggugat Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) karena mengeluarkan kebijakan tersebut.

Terkait hal itu, Ahok menanggapinya dengan santai. Menurut Ahok, setiap kebijakan yang baru diberlakukan sudah pasti menuai protes.

"Iya kamu kalo jadi pejabat digugat sudah biasa, semua kebijakan pasti digugat. Anak saya aja suka gugat, kalo saya suruh stop main game, payah papa ngomong stop main game, mandi, makan. Ada gak bahasa lain? Anak kecil aja bisa ngomong gitu. Jadi ya udah namanya anak-anak ikutin," ucap Ahok di Balai Kota, Jakarta Pusat, Rabu (17/12/2014).

Ahok menambahjan, jika hal itu jadi dilakukan oleh ITW, pihaknya tinggal menunggu apakah gugatannya itu nanti dapat dikabulkan.

"Gapapa kita tunggu aja kalau class action-nya kalah ya udah cabut, kalu gak kalah ya terus," kata Ahok.

Seperti diketahui, uji coba larangan sepeda motor sudah mulai diberlakukan sejak Rabu (17/12/2014) pagi tadi pukul 06.00 WIB. Sebanyak 1.700 personel polisi diterjunkan untuk mengawasi uji coba pelarangan sepeda motor tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI