Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengatakan Djarot Saiful Hidayat sudah siap dilantik menjadi Wakil Gubernur DKI Jakarta pada Desember ini.
"Saya udah tanya ke Pak Djarot, baju putihnya masih pas gak yang di Blitar dulu, badannya masih sama gak. Kalo badannya ga sama, bikin dulu," ujar Ahok di Balai Kota, Jakarta, Selasa (9/12/2014).
"(Saya tanya) baju putihnya udah luntur jadi kuning ga?. Sepatu putih ada gak. Nah, saya juga lantiknya juga mesti pake baju itu katanya," Ahok menambahkan.
Ahok mengatakan pelantikan Djarot tinggal menunggu Keputusan Presiden Joko Widodo. Keppres tersebut kabarnya sudah diteken oleh Jokowi.
Ahok memperkirakan pelantikan akan dilaksanakan pada 18 atau 19 Desember ini. Sebab, berdasarkan Perppu Nomor 1 Tahun 2014 bahwa jabatan Wakil Gubernur DKI Jakarta hanya dapat dibiarkan kosong selama 30 hari.
Ahok mengatakan pelantikan pendampingnya nanti akan dilaksanakan di Balai Kota.
Djarot adalah lelaki kelahiran Gorontalo. Ia pernah menjabat sebagai Wali Kota Blitar dua periode, 2000 hingga 2010.
Selama memimpin Kota Blitar, Djarot dikenal memiliki perhatian pada pedagang kaki lima yang mendominasi roda perekonomian di kotanya.
Dia sukses menata seribu lebih pedagang kaki lima yang dulunya menempati daerah kumpuh, kini berkembang dan ikut menjadi penentu roda ekonomi Kota Blitar.
Djarot pernah mendapatkan Penghargaan Komite Pemantauan Pelaksanaan Otonomi Daerah pada tahun 2008. Ia juga pernah meraih Penghargaan Terbaik Citizen's Charter Bidang Kesehatan, Anugerah Adipura selama tiga tahun berturut-turut, yakni tahun 2006, 2007, dan 2008.