Spanyol Nyatakan Bebas Virus Ebola

Siswanto Suara.Com
Selasa, 02 Desember 2014 | 22:53 WIB
Spanyol Nyatakan Bebas Virus Ebola
Simulasi Suspect Ebola
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Otoritas Spanyol menyatakan wilayahnya bebas dari virus Ebola, Selasa  waktu setempat. Hal ini menyusul kasus asisten perawat, Teresa Romero Ramos,  yang diduga terpapar virus, tapi kemudian setelah diuji dinyatakan negatif.
 
Sejak kasus perawat tersebut, Spanyol langsung melakukan pengamanan maksimum untuk mencegah penyebaran virus. 
 
Pihak berwenang Spanyol telah memantau 87 orang yang pernah kontak dengan perawat tersebut. 
 
Sebanyak 145 karyawan rumah sakit yang membantu merawat Romero selama sebulan di RS Carlos III juga dipantau.
 
WHO memuji Spanyol atas tindakan yang dilakukan untuk mencegah penularan virus.
 
Setelah semua dinyatakan negatif, otoritas Spanyol perlu menyampaikan negaranya bebas Ebola. (CNN)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI