Ical Tutup Tawaran Islah untuk Agung Laksono

Senin, 01 Desember 2014 | 13:40 WIB
Ical Tutup Tawaran Islah untuk Agung Laksono
Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie [suara.com/Kurniawan Mas'ud]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie (Ical) menegaskan, tidak ada tawaran lain untuk penundaan pemilihan ketua umum. Menurutnya, Musyawarah Nasional (Munas) IX di Nusa Dua, Bali ini, tetap mengagendakan pemilihan ketua umum.

"No comment. Nggak ada lagi sekarang tawaran itu," tegas Ical meninggalkan Hotel Westin, Nusa Dua, Bali, Senin (1/12/2014).

Hal itu dia katakan menanggapi adanya upaya islah antara dirinya dengan kubu Presidium Penyelamat Partai Golkar yang dipimpin Agung Laksono.

Agung meminta supaya agenda pemilihan ketua umum ini diundur dan dipisahkan dari Munas kali ini.

Upaya Islah ini tengah diusahakan oleh Dewan Pertimbangan Akbar Tandjung dengan perwakilan Presidium Penyelamat Partai Golkar Priyo Budi Santoso untuk mempertemukan Ical dan Agung.

Bahkan, Akbar mengusulkan supaya ada titik temu mengenai islah ini. Dia berharap islah ini selesai sebelum ada keputusan Munas IX pada 3 Desember nanti.

"Jangan sampai terlalu jauh waktunya karena munasnya akan selesai tanggal 3 (Desember). Kalau bisa tanggal 1 dan 2 lah," tutur Akbar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI