Suara.com - Sekjen DPP Partai Golkar, Idrus Marham mengatakan Partai Golkar tidak mengundang Presiden Joko Widodo untuk menghadiri acara Munas IX Partai Golkar yang akan mulai diselenggarakan hari ini di Nusa Dua, Bali.
"Ini kan, (acara partai) Golkar dan ini internal partai," ucap Idrus ketika dihubungi suara.com, Minggu (30/11/2014).
Namun demikian, menurut Idrus, partai berlambang beringin itu mengundang Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) yang pernah menjadi ketua umum partai periode 2004-2009.
"Pak JK (Jusuf Kalla) diundang sebagai mantan ketua umum (Partai Golkar)," kata Idrus.
Idrus menambahkan Munas yang akan berlangsung hingga Rabu (3/12/2014) ini juga akan dihadiri oleh petinggi partai anggota Koalisi Merah Putih (KMP).
"Hampir semua ketua umum KMP (diundang)," ujar Idrus sambil menambahkan sejauh ini persiapan pelaksanaan Munas Partai Golkar yang dijadwalkan berlangsung Minggu 30 November hingga Rabu 3 Desember 2014, sudah siap semua.
"Sudah dari dua hari yang lalu (saya di Bali) saya sedang rapat ini. Sudah siap semua (persiapan Munas)," Idrus menambahkan.
Jokowi Tak Diundang Untuk Hadiri Munas Golkar
Minggu, 30 November 2014 | 11:27 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
REKOMENDASI
TERKINI