Suara.com - Politisi PDI Perjuangan (PDIP), Arif Wibowo, mengatakan bahwa Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) diharapkan bisa mendengarkan aspirasi DPP PDIP yang akan menempatkan Boy Bernadi Sadikin sebagai calon Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta.
Hal ini dikatakan Arif demi menanggapi pernyataan Ahok yang mengatakan telah meminta restu dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri untuk mencalonkan sosok lain sebagai Wagub dan menolak Boy Sadikin sebagai pedampingnya.
"Kita berharap Ahok dengarkan aspirasi. Dialog bisa dilakukan dengan DPP partai (PDIP), agar ada representasi sebagai Wagub (dari PDIP)," ujar Arif, di Gedung DPR RI, Jakarta, Jumat (28/11/2014).
"Kita tak ingin berandai-andai bahwa Ahok menolak Boy. Masih ada waktu. Komunikasi kan terus berjalan," tambahnya.
Arif pun menegaskan, PDIP sendiri akan melakukan konsultasi lanjutan di DPP, bila Ahok memang menolak Boy. Salah satu tujuannya, supaya ada rekomendasi lain sebagai pendamping Ahok di Jakarta.
"Komunikasi (di tingkat partai) masih berlangsung, (soal) siapa yang akan direkomendasikan oleh DPP partai," pungkasnya.
Boy Ditolak, PDIP: Kita Harap Ahok Dengar Aspirasi
Jum'at, 28 November 2014 | 20:26 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Bonnie Triyana Tak Setuju Ucapan Mendikti Saintek: Jika Penerima Beasiwa LPDP Gak Pulang, Duitnya Balikin!
08 November 2024 | 17:14 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI