Suara.com - Wali Kota Palembang Romi Herton dibesuk istri mudanya, Liza Merliani Sako, di gedung KPK, Jalan Rasuna Said, Jakarta Selatan, Jumat (21/11/2014) pagi. Ia dibesuk sehari setelah menjalani sidang perdana di Pengadilan Tipikor.
Liza datang dengan mengenakan busana serba hitam. Ia tidak banyak kepada wartawan. Ia lebih banyak tersenyum dan sesekali menoleh ke wartawan.
Cuma satu ucapan dari bibir istri muda Romi kepada wartawan.
"Iya besuk," kata perempuan yang konon berdarah Jepang itu.
Nama Liza semakin sohor setelah Romi dan istri tua Romi, Masyito, ditahan KPK.
Selama ini, sebenarnya wajah Liza tak asing lagi bagi masyarakat pecinta sinetron. Soalnya, ia juga main sinetron.
"Iya saya main sinetron. Awalnya iseng-iseng saja ditawarin sama teman. Di sana (sinetron), saya berperan sebagai dokter," kata Liza Oktober 2014 lalu.
Kemarin, Romi dan Masyito didakwa melakukan suap dalam kasus sengketa Pilkada Kota Palembang dan memberikan keterangan tidak benar di persidangan.
Romi dan Masyito ditetapkan sebagai tersangka pada 16 Juni 2014. Suami istri itu disangkakan melanggar Pasal 6 Ayat 1 huruf a Undang-Undang (UU) Nomor 31 tahun 1999 sebagaimana diubah dengan UU Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi jo Pasal 64 Ayat 1 Jo pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP Jo Pasal 22 Jo Pasal 35 ayat 1 UU Nomor 20 Tahun 2001.