Ahok: Jokowi Tak Mungkin Asal Tunjuk Prasetyo

Jum'at, 21 November 2014 | 06:30 WIB
Ahok: Jokowi Tak Mungkin Asal Tunjuk Prasetyo
Jokowi-JK-Ahok
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengatakan bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) pasti telah melakukan pertimbangan matang sebelum menunjuk HM Prasetyo sebagai Jaksa Agung.

"Saya kira tidak mungkin pak Presiden memutuskan sesuatu tanpa dipertinbangkan. saya kenal pak Jokowi dengan baik. Dia tidak mungkin memutuskan sesuatu tanpa alasan," kata Ahok usai menonton film "Pejuang Anti-Korupsi dan Penegak Hukum di XXI Epicentrum, Jalan HR Rasuna Sahid, Jakarta Selatan, Kamis (20/11/2014) malam.

Meski begitu, Ahok mengaku tidak mengenal baik HM Prasetyo. Karena itu, Ahok menolak mengomentari lebih lanjut pertanyaan yang ajukan wartawan seputar HM Prasetyo.

Malahan, Ahok meminta wartawan untuk bertanya kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk dapat mengetahui sosok HM Prasetyo.

"Saya gak komentar. Saya gak begitu kenal jaksa agung ini," kata

"Lebih baik kamu tanya KPK deh. Saya gak tahu," lanjutnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI