Suara.com - Ketua Fraksi Gerindra DPR Ahmad Muzani meminta pemerintah Presiden Joko Widodo untuk mencabut kembali kebijakan kenaikan harga bahan bakar minyak bersubsidi.
"Fraksi Gerindra ingin ketuk pemerintah Jokowi untuk mencabut kebijakan tersebut dan kembalikan ke harganya semula," kata Ahmad Muzani, Rabu (19/11/2014).
Ahmad Muzani menambahkan setelah harga BBM naik, pengusaha angkutan umum langsung menaikkan tarif angkutan.
Kenaikan tarif angkutan umum, kata dia, akan membuat efek domino. Harga barang-barang kebutuhan pokok masyarakat juga akan naik.
"Itu akan berdampak pada kenaikan barang dan komponen yang menggunakan jasa angkutan. Itu akan alami juga pada penurunan daya beli dan membuat kemiskinan baru," tuturnya.
Menurut Muzani, waktu kenaikan harga BBM tidak tepat karena harga minyak dunia sedang mengalami penurunan dan sejumlah negara menurunkan harga BBM.
"Ini yang tidak terjadi di Indonesia," ujar dia.
Terkait dengan gagasan untuk mendorong DPR menggunakan hak interpelasi, Muzani mengatakan sejauh ini belum ada komunikasi dengan seluruh fraksi yang tergabung dalam Koalisi Merah Putih.
"Belum ada pembicaraan dengan KMP. Tapi tidak menutup Gerindra gunakan hak kedewanannya," kata dia.