Ditemukan Paket Mencurigakan, Parlemen Dievakuasi

Ruben Setiawan Suara.Com
Senin, 17 November 2014 | 18:52 WIB
Ditemukan Paket Mencurigakan, Parlemen Dievakuasi
Siluet Gedung Parlemen Inggris dan Big Ben di langit London, (17/11). (Reuters/Luke MacGregor)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sebuah gedung yang menjadi tempat berkantornya sejumlah legislator Inggris dikosongkan hari Senin (17/11/2014) menyusul ditemukannya sebuah paket mencurigakan. Beberapa saat kemudian, para staf parlemen diperkenankan kembali masuk ke gedung tersebut.

Seorang juru bicara Kepolisian Metropolitan London mengatakan, penghuni Gedung Portculis, sebuah gedung yang lokasinya berseberangan dengan Gedung Parlemen dan berada di atas stasiun bawah tanah Westminster, dievakuasi sementara polisi melakukan penyelidikan atas benda mencurigakan yang ditemukan. Belum diketahui pasti benda apa yang ditemukan itu dan di mana lokasi penemuannya.

Menurut polisi, stasiun tersebut juga ditutup. Sejumlah sepeda motor polisi terlihat membentuk barikade untuk menghalangi mobil dan masyarakat sekitar untuk memasuki jalanan di sekitar lokasi.

Penjagaan keamanan Inggris ditingkatkan sejak bulan Agustus lalu menyusul risiko ancaman yang datang dari militan Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) yang pulang ke Inggris usai bertempur di Irak dan Suriah. Menurut sejumlah analis keamanan, saat ini jumlah petarung asing di Irak dan Suriah mencapai ribuan orang.

Bulan lalu, pasukan bersenjata disiagakan di sebuah objek wisata pusat Kota London. Langkah itu merupakan antisipasi setelah adanya serangan orang bersenjata ke Parlemen Kanada. (Reuters)

REKOMENDASI

TERKINI