Banyak Lowongan Kerja Setelah Mereka Jadi Menteri

Siswanto Suara.Com
Selasa, 28 Oktober 2014 | 08:51 WIB
Banyak Lowongan Kerja Setelah Mereka Jadi Menteri
Foto Bersama Kabinet Kerja
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah Kabinet Kerja pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla terbentuk, muncul guyonan di tengah masyarakat.

Guyonan tersebut bermula dari terpilihnya sejumlah profesional masuk kabinet pemerintahan periode 2014-2019. Otomatis, mereka harus meninggalkan jabatan sebelumnya agar bisa konsentrasi penuh mengemban tugas di kementerian.

Hal itu sesuai dengan instruksi Presiden Jokowi agar para menteri Kabinet Kerja melepaskan seluruh jabatan lain di luar kementerian agar bisa fokus bekerja untuk rakyat sehingga terbebas dari kepentingan-kepentingan lain di luar itu.

Setelah para profesional meninggalkan posisi sebelumnya, berarti ada lowongan pekerjaan baru. "Lowongan menarik, lima tahun lagi bisa jadi menteri," begitu guyonan yang beredar luas di media sosial.

Nah, siapa saja profesional yang sekarang terpilih menjadi menteri? Di antaranya adalah, Direktur Utama Telkom Arief Yahya. Ia ditunjuk Jokowi untuk menjadi Menteri Pariwisata. Kemudian, Direktur Utama Kereta Api Indonesia Ignatius Jonan ditugaskan mengurus masalah perhubungan lewat Kementerian Perhubungan.

Selanjutnya, Direktur Utama Pindad Sudirman Said. Jokowi menugaskan Sudirman menjadi Menteri Energi dan Sumberdaya Mineral. CEO Susi Air Susi Pudjiastuti yang kini menjadi Menteri Kelautan dan Perikanan ini sangat mendukung keinginan Jokowi agar menteri fokus mengurus negara.

Lalu, Dirut Panasonic Rachmat Gobel kini terpilih menjadi Menteri Perdagangan, Rektor UGM Pratikno menjadi Menteri Sekretaris Negara, Rektor Universitas Diponegoro M Nasir dipercaya sebagai Menteri Ristek dan Pendidikan Tinggi, Rektor Universitas Paramadina Anies Baswedan dipilih untuk menduduki jabatan Menteri Kebudayaan dan Pedidikan Dasar dan Menengah.

Dubes RI di Belanda Retno Lestari terpilih menjadi Menteri Luar Negeri perempuan pertama sepanjang sejarah pemerintahan Indonesia. Terakhir, Direktur Fisheries FAO Indroyono Soesilo duduk di Kementerian Koordinator bidang Kemaritiman.

Berminat melamar lowongan pekerjaan itu?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI