Suara.com - Wakil Presiden (Wapres) Jusuf Kalla mengaku puas dengan komposisi kabinet kerja masa bakti 2014-2019 yang telah resmi dilantik di Istana Negara Jakarta, Senin (27/10/2014).
"Sangat puas dengan komposisi yang ada," kata Wapres Jusuf Kalla.
Ketika ditanyakan mengapa sejak Minggu (26/10/2014), JK tidak banyak memberi komentar terkait pengumuman kabinet kerja oleh Presiden Joko Widodo, JK mengatakan hanya kelelahan saja.
"Hanya lelah saja," ucapnya.
Berikut susunan kabinet yang baru saja dilantik di Istana Negara siang ini:
1. Sekretaris Negara: Pratikno
2. Sekretaris Kabinet: Andrinof Chaniago
3. Menteri Kemaritiman: Indroyono Soesilo
4. Menko Polhukam:Tedjo Edy Purdjianto
5. Menko Perekonomian: Sofyan Djalil
6. Menteri Pembangunan Manusia dan Kebudayaan: Puan Maharani
7. Menteri Perhubungan: Ignasius Jonan
8. Menteri Kelautan dan Perikanan: Susi Pudjiastuti
9. Menteri Pariwisatan: Arief Yahya
10. Menteri ESDM: Sudirman Said
11. Menteri Dalam Negeri: Tjahjo Koemolo
12. Menteri Luar Negeri: Retno Lestari
13. Wakil Menteri Luar Negeri: A.M Fachir
14. Menteri Pertahanan: Ryamizard Ryacudu
15. Menteri Hukum dan HAM: Yasonna H Laoly
16. Menteri Kominfo: Maruarar Sirait
17. Menteri PAN&RB: Yuddy Chrisnandy
18. Menteri Keuangan: Bambang Brojonegoro
19. Wakil Menteri Keuangan: Mardiasmo
20. Menteri BUMN: Rini Soemarno
21. Menteri Koperasi dan UKM: Aang Puspayoga
22. Menteri Perindustrian: Saleh Husin
23. Menteri Perdagangan: Rahmat Gobel
24. Menteri Pertanian: Amran Sulaiman
25. Menteri Tenaga Kerja: Hanif Dhakiri
26. Menteri PU dan Perumahan Rakyat: Basuki Hadimuljono
27. Menteri LH dan Kehutanan: Siti Nurbaya
28. Menteri Agraria dan Tata Ruang: Ferry Mursyidan Baldan
29. Menteri Agama: Lukman Hakim Saifuddin
30. Menteri Kesehatan: Nila F Moeleok
31. Menteri Sosial: Khofifah Indar Parawansa
32. Menteri Pemberdayaan Perempuan: Yohanan Yambise
33. Menteri Pendidikan: Anies Baswedan
34. Menteri Ristek: M Nasir
35. Menpora: Imam Nahrawi
36. Menteri PDT dan Transmigrasi: Marwan Jafar