Suara.com - Sekawanan domba dilaporkan secara tak sengaja mengonsumsi dan menghabiskan daun ganja yang nilainya diperkirakan mencapai 4000 poundsterling atau sekitar Rp80 juta.
Nellie Budd, yang mengelola Fanny’s Farm in Merstham, Surrey, Inggris mengatakan ketika dia turun ke kebun dia sempet berpikir seseorang telah membuang sampah, sebelumnya ia mencium bau tanaman yang digolongkan obat Kelas B yang tersimpan dalam dalam tujuh kantung plastik itu.
"Pada awalnya saya pikir itu sampah seseorang. Aku pergi untuk mengumpulkan kantong-kantong itu agar domba-domba saya tak memakannya. Ketika sampai di sana saya menyadari itu adalah bentuk tanaman ganja herbal. Aromanya sangat kuat,"katanya kepada Mirror.
Nellie mengaku tidak tahu bagaimana ganja-ganja bisa berada di lokasi, yakni tepat di sebelah jalan dan jalan setapak yang cukup terbuka.
Petugas mengambil sisa obat tapi mengaku bakal kesulitan menemukan dari mana ganja ini berasal, karena domba makan begitu banyak bukti.
Sementara Budd, mengatakan tidak berpikir telah terjadi efek negatif untuk domba-dombanya. "Aku akan memberitahu Anda tentang daging (domba-domba) itu minggu depan," ujarnya. (metro.co.uk)