Warga Hawaii Tolak Pantainya Dinamai Obama

Ardi Mandiri Suara.Com
Kamis, 09 Oktober 2014 | 09:59 WIB
 Warga Hawaii Tolak Pantainya Dinamai Obama
Presidan AS Barack Obama di Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit di Atlanta, Georgia. (Reuters/Larry Downing)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Masyarakat dan sejumlah tokoh Hawaii menolak ide pengubahan nama Pantai Sandy, menjadi Barack Obama Sandy Beach Park.

Sebelumnya, ide tersebut dicetuskan oleh seorang Ketua Dewan Kota, Ernest Martin.

Pengubahan nama pantai yang terletak dekat Hanuma Bay itu, kata Ernest, dilakukan untuk menghormati Obama, yang juga dilahirkan di Honolulu, Hawaii.

Apalagi, lanjut Ernest, Obama juga kerap berselancar di Sandy Beach, ketika libur dari Gedung Putih.

"Reaksi masyarakat, sebetulnya bercampur. Ada yang mendukung tapi ada banyak juga yang menolak," kata Ernest.

Untuk menghindari gesekan, Ernest menyatakan akan menarik idenya tersebut. Dia akan mencoba menawarkan penggunaan nama Obama untuk salah satu stasiun di Hawaii.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI