Zulkifli Hasan Janji Tidak Akan Makzulkan Jokowi

Ardi Mandiri Suara.Com
Rabu, 08 Oktober 2014 | 08:07 WIB
Zulkifli Hasan Janji Tidak Akan Makzulkan Jokowi
Pimpinan MPR. (Suara.com/ Kurniawan Mas'ud)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua MPR periode 2014-2019 Zulkifli Hasan, yang baru saja dilantik Rabu (8/10/2014) dinihari, berjanji akan mensukseskan demokrasi.

Zulkifli pun membantah bila disebutkan MPR memiliki agenda terselubung dengan terpilih dia sebagai Ketua MPR. Agenda terselubung itu adalah pemakzulan pemerintahan Jokowi-JK.

"Itulah tujuan kita berbangsa dan bernegara. Jadi tidak ada niatan yang tadi itu (pemakzulan)," kata Zulkifli usai pelantikan dirinya.

Menurutnya, adanya anggapan Pimpinan DPR dan MPR yang dipimpin Koalisi Merah Putih (KMP) mengancam kinerja pemerintahan Jokowi-JK adalah hal yang aneh.

"Itu pemikiran-pemikiran aneh saja saya kira, kita harus mengutamakan persatuan dan kesatuan apalagi lembaga MPR adalah lembaga perekat yang menyatukan perbedaan-perbedaan," tuturnya.

Zulkifli menambahkan, tugas MPR yang terpenting saat ini adalah membantu pemerintahan sukses menjalankan segala programnya sehingga bisa mensejahterakan rakyat.

Selain itu, sambung Zulkifli, saat ini agenda terdekat MPR adalah melaksanakan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden. Prosesi ini, lanjutnya, juga harus disukseskan sebagai tonggak keberhasilan proses demokrasi.

"Karena itu, harus betul-betul kita sukseskan pelantikan presiden dan wapres mendatang," ujar Politisi PAN ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI