Suara.com - Tim bulutangkis Indonesia berhasil meraih tiga emas pada Kejuaraan Bulutangkis Internasional Babolat Bulgaria 2014 di Sofia, Bulgaria, yang digelar sepanjang 2 hingga 5 Oktober.
Tim Bulutangkis Indonesia bahkan meraih posisi 1-2 alias "all-Indonesian final" di nomor ganda putra dan putri di kejuaraan ini, serta menambah emas dari ganda campuran. Demikian antara lain keterangan Pensosbud KBRI Sofia, Bulgaria, Dina Martina, sebagaimana dikutip Antara, Senin (6/10/2014).
Dikatakan Dina, tempat pertama untuk nomor ganda putra diraih oleh pasangan Selvanus Geh/Kevin Sanjaya Sukamulyo, yang mengalahkan Ronal Alexander/Edy Subaktiar di final. Sementara di tempat ketiga ada Frans Kurniawan/AP Rahmanto Putra, yang mengalahkan pasangan Jerman, Max Schewnger/Josche Zurwonne.
Sementara di ganda putri, pasangan Della Destiara Haris/Gebby Ristiyani Imawan, juga berhasil meraih emas setelah mengalahkan pasangan Indonesia lainnya, Ririn Amelia/Komala Dewi. Sementara pasangan Maretha Dea Geovani/Rosyita Eka Putri Sari dan Ni Ketut Mahadewi/Melvira Oklamona, masing-masing berada di tempat ketiga dan keempat.
Untuk ganda campuran, pasangan Indonesia, Fran Kurniawan/Kumala Dewi, berhasil meraih juara setelah bersaing ketat dengan pasangan Jerman, Max Schewenger/Carla Nelte, dengan skor 18-21, 21-19 dan 21-13. Sementara itu pada nomor tunggal putri, Maria Febe Kusumastuti hanya bisa menduduki tempat kedua, setelah dikalahkan pebulutangkis Spanyol, Beatriz Corrales.
Dalam kesempatan ini, Dubes Bunyan Saptomo beserta istrinya Lia B Saptomo, berikut delegasi dari Kemenpora dan Kemlu yang tengah berkunjung ke Bulgaria, turut mendukung para atlet bersama staf-staf KBRI dan masyarakat Indonesia yang ada di sana. Indonesia sendiri mengirimkan 24 atletnya ke ajang ini, yang merupakan gabungan antara tim Pelatnas PBSI (16 atlet) dan dari PB Djarum. Mereka terdiri dari lima ganda campuran, tiga ganda putra, dua ganda putri, serta seorang tunggal putra dan dua tunggal putri. [Antara]