Suara.com - Ribuan umat Muslim menjalankan salat Idhul Adha pada Sabtu (4/10/2014) pagi di Masjid Al Azhar, Jakarta, sehubungan dengan perhitungan Hari Raya oleh Muhammadiyah yang jatuh pada hari ini.
Sedari pagi, tampak ribuan umat memadati Masjid Al Azhar termasuk halamannya. Husni Thamrin, salah seorang dari warga yang hadir, mengatakan bahwa salat hari ini pada dasarnya merupakan kegiatan rutin bagi umat Muslim.
Hari Raya Kurban sendiri menurutnya adalah satu kesempatan di mana umat Muslim dengan senang hati berbagai satu sama lain, khususnya bagi mereka yang sangat membutuhkan, melalui kurban.
"Iya, hari ini kita lakukan salat Idhul Adha, sementara kurbannya besok. Ini sebuah momen yang bertujuan agar kita dibukakan hati untuk bisa berbagi, khususnya terhadap mereka yang kekurangan, melalui hewan kurban," ungkap Thamrin, seusai pelaksanaan salat Idhul Adha di Masjid Al Azhar, Sabtu (4/10/2014).
Dalam salat hari ini, Jimly Asshiddiqie selaku khatib juga menyampaikan soal pentingnya rasa keadilan melalui amal berbagi. Lebih jauh, dia juga mengatakan pentingnya seorang pemimpin yang jujur dan mengedepankan keadilan dalam memimpin. Jimly pun sekaligus mengucapkan syukur karena dalam Pilpres lalu telah terpilih seorang Presiden yang dinilainya mampu mengemban amanat rakyat.
"Seorang pemimpin haruslah jujur, menjunjung tinggi keadilan di antara sesama warga negaranya. Kiranya, melalui ibadah kurban kita, rasa keadilan itu dapat terbentuk dan terus terwujud dalam kehidupan harian kita," ungkap mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) itu dalam khotbahnya.