PKB Minta Pemilihan Pimpinan DPR Ditunda

Laban Laisila Suara.Com
Rabu, 01 Oktober 2014 | 17:06 WIB
PKB Minta Pemilihan Pimpinan DPR Ditunda
Sebanyak 560 Anggota DPR RI dan 132 anggota DPD RI terpilih periode 2014-2019 hari ini dilantik secara resmi di gedung Nusantara Jakarta, Rabu (1/10). [suara.com/Kurniawan Mas'ud]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Marwan Jakfar meminta supaya pemilihan pimpinan DPR tidak dilakukan hari ini, Rabu (1/10/2014).

Marwan beralasan, hal itu menimbang padatnya aktivitas dan masih diperlukannya lobi-lobi untuk memantapkan pimpinan DPR yang akan bekerja lima tahun mendatang.

"Maunya ditunda. Pertimbangannya karena ini teman-teman sedang bahas tatib baru selesai. Cape semua. Dalam tradisi juga tidak ada langsung pemilihan (ketua). Tunda sehari-dua hari. Biar semua berpikiran jernih. Jangan dipaksakan hari ini. Kemudian, supaya ada lobi lagi," kata Marwan di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (1/10/2014).

Marwan menambahkan, permintaan penundaan juga tidak hanya diajukan partainya saja. Ada Partai Nasdem, Partai Persatuan Permbangunan (PPP) dan Partai Demokrat yang memikirkan hal serupa.

"Mereka minta ditunda," terangnya.

Disinggung soal alat kelengkapan dewan Fraksi PKB, Marwan belum menerangkan detail. Kata dia, untuk sementara pimpinan Fraksi PKB masih dirinya.

Sedangkan untuk calon pimpinan DPR dan MPR, Marwan menerangkan PKB belum punya usulan nama.

"(Pimpinan) MPR dan DPR, itu belum," kata dia.

DPR RI langsung ngebut untuk pembentukan alat kelengkapan dewan. Setelah dilantik, Kamis (1/10/2014), Pimpinan Sementara DPR RI akan melakukan konsultasi dengan perwakilan partai politik membahas nama-nama yang akan mengisi dari fraksi.

Rapat ini dipimpin Popong Otje Djunjunan yang merupakan anggota DPR tertua. Rapat ini pun digelar di Gedung Nusantara I DPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu sore.

"Rapat ini khusus untuk pimpinan fraksi (sementara dulu, membicarakan sistem dan tata cara," kata Popong.

Setelah rapat konsultasi ini, nantinya partai politik melakukan rapat internal di fraksi masing-masing. Yang kemudian, akan dilanjutkan dengan rapat Paripurna untuk dengan pembentukan fraksi-fraksi.

Jika memungkinkan, Paripurna akan segera dilanjutkan dengan Pemilihan Pimpinan DPR.

"Untuk pimpinan DPR) Kita tidak tahu apa nanti malam atau besok," tambahnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI