Suara.com - Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Unggung Cahyono mengatakan TNI/Polri sudah siap mengamankan proses pelantikan Joko Widodo dan Jusuf Kalla menjadi Presiden dan Wakil Presiden RI pada 20 Oktober 2014.
"Jumlah personil yang mengamankan ada 20 ribu orang," kata Unggung Cahyono, Minggu (28/9/2014).
Rincian pasukan yang diturunkan ke lapangan nanti adalah 18 ribu anggota Polri dan dua ribu anggota TNI dari Kodam Jaya.
Kendati pengamanannya super ketat, kata Unggung, saat pelantikan nanti, masyarakat tetap dapat menjalankan aktivitas secara normal.
Terkait dengan pelantikan anggota DPR RI periode 2014-2019 pada 1 Oktober 2014, Unggung mengatakan pasukannya juga siap siaga.
Status keamanan di Jakarta, katanya, nanti tidak akan dinaikkan menjadi siaga satu.