Suara.com - Ketua Umum PPP Suryadharma Ali (SDA) mendatangi gedung DPR menjelang pengesahan RUU Pilkada dalam rapat Paripurna DPR, Kamis (25/9/2014) siang.
SDA mengaku kehadirannya untuk mendukung perjuangan PPP menolak dan membekukan sementara atau moratorium Pilkada langsung.
Setibanya di gedung DPR, SDA langsung bergegas menuju ruangan Fraksi PPP dan sempat bertemu dengan Sekjen PPP Romahurmuziy. Namun ketika disinggung mengenai konflik antara SDA dan Romy, SDA enggan memberikan komentarnya.
"Saya tidak mau bicara soal itu. Tadi tidak menyinggung soal itu, tapi fokus pada urusan Pilkada," kata kata SDA, di Ruang FPPP, Gedung MPR/DPR RI, Senayan, Jakarta.
Menurut SDA, 34 dari 38 fraksi partai PPP dipastikan hadir dalam putusan sidang paripurna ini. Semuanya bersepakat akan mendukung moratorium Pilkada langsung. Adapun yang tidak hadir dikarenakan ada tugas di luar negeri dan sebagian keluarganya ada yang sedang sakit.