Sebelum Hilang, Vivi Tak Pernah Pulang Telat

Laban Laisila Suara.Com
Kamis, 18 September 2014 | 19:20 WIB
Sebelum Hilang, Vivi Tak Pernah Pulang Telat
Murid SMP Vivi Salvia (14) hilang tanpa jejak setelah menghadiri pesta ultah teman. [Suara.com/ Nur Ichsan]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Di mata keluarga, Vivi Salvia (14) dikenal anak yang baik serta pendiam. Vivi yang masih duduk di bangku Sekolah Menengah Pertam (SMP) ini menjadi korban penculikan yang diduga dilakukan oleh teman facebooknya.

"Anaknya pendiam, kalau di rumah mainnya juga sama anak-anak kecil. Kadang suka mainan handphone di kamar, gak neko-neko," kata Sumarni Ningrum (56), nenek korban saat ditemui di rumahnya, Gang Langgar, Rawajati, Kalibata, Kamis (18/9/2014).

Marni menambahkan, Vivi baru satu setengah tahun tinggal di Jakarta. Sebelum tinggal di Jakarta, Vivi tinggal di Lampung bersama kedua orang tuanya Slamet widodo (44) dan Kuswatingsih (35).

"Di Lampung dari kecil sampe lulus SD, terus pas SMP, ingin sekolah di Jakarta, ya sudah ini di Jakarta sama kakek neneknya," imbuhnya.

Marni kembali menambahkan, sampai sekarang kedua orang tuanya sudah di Jakarta, mereka berdua tidak berhenti mencari keberadaan putri tercintanya.

Marni pun tidak menduga, kejadian ini menimpa cucu kesayangannya. Pasalnya, selama ini Vivi tidak pernah pergi ataupun keluar rumah jauh-jauh. Kalaupun pergi jauh pasti didampingi oleh keluarganya.

"Kalau sekolah naik angkot, pulangnya juga nggak pernah telat, langsung pulang, nggak kemana-mana," tuturnya.

Sebelumnya, Vivi Salvia (14), gadis belia yang masih mengenyam pendidikan di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Wawasan Nusantara, Jatipadang, Pasar Minggu, hilang seperti ditelan bumi.

Keluarga pun menduga, Vivi dibawa kabur oleh teman laki-lakinya yang dia kenal dari media sosial facebook.

"Mungkin kenal dari facebook, soalnya dia suka main facebook," ujar Sumarni Ningrum (56), nenek korban saat ditemui di rumahnya, Gang Langgar, Rawajati, Kalibata, Kamis (18/9/2014).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI