Suara.com - Pebalap asal Spanyol, Jorge Lorenzo, akhirnya memastikan meraih pole position perdana tim Movistar Yamaha musim ini, setelah menjadi yang tercepat di kualifikasi GP San Marino, Sabtu (13/9/2014).
Lorenzo mencatatkan waktu putaran (lap time) terbaik 1 menit 33,238 detik, yang membuatnya berhak start terdepan dalam balapan di Sirkuit Misano, Minggu (14/9). Hebatnya lagi, di barisan depan besok akan ada pula rekan setimnya, Valentino Rossi, yang start dari urutan ketiga.
Posisi start kedua diraih oleh pebalap tim Pramac Racing (Ducati), Andrea Iannone, dengan catatan waktu 1 menit 33,289 detik. Sementara juara bertahan dan pimpinan klasemen sementara, Marc Marquez, harus puas start dari baris kedua (urutan ke-4) besok.
Bagi Marquez yang telah memenangi 11 dari 12 balapan sejauh ini, posisi start tersebut tercatat yang terburuk musim ini. Sementara rekan setimnya, Dani Pedrosa, akan start dari urutan ke-5.
Sekadar catatan, Lorenzo yang sudah dua kali menjadi Juara Dunia MotoGP, terakhir kali meraih pole position pada balapan GP Jepang di Sirkuit Motegi, Oktober tahun lalu. Namun khusus di Misano, dia punya catatan impresif dengan selalu menang dalam tiga musim terakhir.
Berikut hasil kualifikasi (10 besar) GP San Marino, Sabtu (13/9):
1. Jorge Lorenzo (Spanyol) Yamaha 1:33.238
2. Andrea Iannone (Italia) Ducati 1:33.289
3. Valentino Rossi (Italia) Yamaha 1:33.302
4. Marc Marquez (Spanyol) Honda 1:33.360
5. Dani Pedrosa (Spanyol) Honda 1:33.418
6. Andrea Dovizioso (Italia) Ducati 1:33.439
7. Pol Espargaro (Spanyol) Yamaha 1:33.557
8. Aleix Espargaro (Spanyol) Yamaha 1:33.713
9. Bradley Smith (Inggris) Yamaha 1:33.761
10. Stefan Bradl (Jerman) Honda 1:33.995
[Reuters/Infostrada]