Suara.com - Dua pesawat tempur Amerika Serikat (AS) jatuh di Samudera Pasifik pada hari Kamis (11/9/2014). Menurut keterangan Angkatan Laut AS pada hari Jumat (12/9/2014), keduanya jatuh saat sedang melakukan operasi di atas perairan.
Dua pesawat jenis F/A-18 Hornets itu beroperasi di atas kapal induk USS Carl Vinson. Keduanya jatuh di bagian barat Samudera Pasifik.
Salah satu pilot berhasil diselamatkan. Pilot tersebut sudah dirawat di atas kapal induk dan kini sudah membaik kondisinya. Sementara itu, seorang pilot lainnya masih dicari tim penyelamat.
Penyebab kecelakaan masih diselidiki. Bangkai dua jet tempur yang jatuh pun belum ditemukan.
Seorang juru bicara Armada Ketujuh AS tidak dapat mengkonfirmasi laporan yang menyebutkan dua jet tersebut bertabrakan.
Menurut sang juru bicara kepada CNN, Letnan Lauren Cole, kedua jet jatuh di lokasi yang berjarak 470 kilometer sebelah barat Pulau Wake. Pulau Wake berada pada jarak 3.800 kilometer sebelah barat Hawaii.
Kedua pesawat tempur berasal dari unit Carrier Air Wing 17. Kode mereka adalah Strike Fighter Squadron 94 dan Strike Fighter Squadron 113.
Sebuah kapal penjelajah, satu kapal perusak dan sejumlah helikopter AL AS sudah dikerahkan untuk mencari pilot yang masih hilang. (CNN)