Dokter Pelaku Mutilasi Juga Akui Bunuh Istri

Ruben Setiawan Suara.Com
Senin, 08 September 2014 | 09:40 WIB
Dokter Pelaku Mutilasi Juga Akui Bunuh Istri
Ilustrasi dokter gigi dan pasiennya. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang dokter gigi asal Belanda yang ditangkap setelah buron atas kasus mutilasi pasien mengaku telah membunuh istrinya. Hal itu mengungkap lebih jauh sejarah suram sosok lelaki bernama Mark van Nierop tersebut.

Mark van Nierop ditangkap pekan lalu di Kanada. Usai ditangkap, dirinya dipulangkan ke negerinya, Belanda. Kini, dirinya berstatus tahanan berdasarkan surat perintah penangkapan internasional atas permintaan Prancis.

Kepada pihak berwajib Kanada, Van Nierop mengaku telah membunuh istrinya. Pengakuan tersebut tidak disepelekan dan polisi tengah menyelidiki kebenaran pernyataan tersebut.

Van Nierop mengaku membunuh istrinya pada tahun 2006, dua tahun sebelum dirinya bekerja sebagai dokter gigi di Chateau-Chinon, sebuah wilayah terpencil di Prancis. Sampai di daerah tersebut, Van Nierop disambut baik, pasalnya sudah lama warga membutuhkan tenaga dokter gigi.

Namun, banyak pasien yang mengeluhkan hasil praktiknya. Ada yang mengeluhkan serpihan alat sang dokter yang tertinggal di gusinya. Ada yang mengeluh penyakit giginya tak sembuh-sembuh, septicema, rahang patah. Yang paling parah, ada yang mengaku justru giginya yang sehat yang dicabut oleh dokter tersebut.

Nierop juga dituduh melakukan pemerasan terhadap pasien. Keseluruhan, ada 120 orang yang mengaku menjadi korban Nierop dan sepakat mengajukan gugatan kolektif. Penyelidikan atas Nierop dibuka pada bulan Mei 2013. Namun, Nierop keburu kabur ke luar negeri. (News.com.au)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI