Presiden SBY Minta Dikirimi Rawon Ekspor

Achmad Sakirin Suara.Com
Jum'at, 05 September 2014 | 20:48 WIB
Presiden SBY Minta Dikirimi Rawon Ekspor
Presiden SBY bersama Wapres Boediono Tinjau arus mudik di KemenHub dan Stasiun Senen Jakarta, Kamis (24/7). [Rumgapres/Abror]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengatakan bila nanti dirinya sudah tidak menjabat, berharap dapat dikirimi satu mangkok makanan rawon ekspor dari Jawa Timur.

Permintaan tersebut disampaikan Presiden Yudhoyono saat peresmian sejumlah proyek MP3EI di Jakarta, dalam konferensi jarak jauh melalui video kepada Gubernur Jawa Timur Soekarwo.

"Sebelum diekspor nanti jangan lupa kirim rawonnya satu mangkok ke Cikeas (kediaman SBY) ya," katanya disambut senyum para hadirin.

Permintaan itu disampaikan setelah Gubernur Jawa Timur menyampaikan sejumlah proyek yang tengah dilaksanakan pihaknya, di antaranya mengemas masakan khas Jawa Timur Rawon agar dapat diekpsor ke luar negeri.

Gubernur Jawa Timur dan sejumlah gubernur lainnya yang berada di Jawa Timur melakukan telewicara untuk meresmikan sejumlah proyek MP3EI di koridor ekonomi Jawa.

Sementara itu dalam acara tersebut, enam gubernur dari enam koridor memaparkan berbagai hal terkait proyek MP3EI.

Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Presiden Boediono, Presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi), para menteri Kabinet Indonesia Bersatu II di antaranya Menteri Koordinator Perekonomian Chairul Tanjung, Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional Armida S Alisjahbana, Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI