Duka Warnai Resepsi Pernikahan Pengantin Ini

Ardi Mandiri Suara.Com
Selasa, 02 September 2014 | 08:13 WIB
Duka Warnai Resepsi Pernikahan Pengantin Ini
Ilustrasi. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebanyak dua orang tewas akibat ledakan kembang api dalam sebuah acara resepsi pernikahan pengantin John Simpson, 61, dan Nicole Rothwell, 44.

Selain memakan korban jiwa, ledakan juga turut melalap sebuah gudang.

Kejadian begitu cepat. Kembang api meledak tak keruan, hingga membuat bola-bola api yang menyeramkan," kata pemadam kebakaran Steve Healey, seperti dikutip dari laman Mirror, Selasa (2/9/2014).

"Mereka (korban) langsung tewas di tempat," kata Steve Healey, pihak yang mengaku bertanggung jawab terhadap kembang api tersebut, seperti dilansir dari laman Mirror, Selasa (2/9/2014).

Sementara itu, seorang fotografer, Rachel Winter, mengatakan bahwa dirinya hampir jadi korban ledakan. "Saya berjalan melewati lokasi ledakan, hanya beberapa menit sebelum meledak," ujarnya.

"Untungnya kedua mempelai telah pergi sekitar 20 menit dari lokasi kembang api. Jika tidak, mereka juga akan jadi korban," lanjutnya.

Sejauh ini, masih belum jelas bagaimana ledakan dapat terjadi. Sebanyak 100 orang, 70 di antaranya para undangan tengah diinvestigasi untuk mencari tahu penyebab ledakan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI