Suara.com - Saat membesuk Ketua Umum (Ketum) Partai Gerindra, Suhardi yang masih terbaring sakit, Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar, Akbar Tandjung, mengaku sempat menyampaikan pesan-pesan khusus sebagai penyemangat kepada rekan koalisinya itu. Akbar juga menceritakan bahwa di ruang perawatan Suhardi, terdapat foto sang Ketum Gerindra, dengan Ketua Dewan Pembina Gerindra, Prabowo Subianto, tampak mendampinginya.
"Saya tadi lihat ada fotonya Prabowo dengan dia di tempat tidur. Saya lihat dia (Prabowo) sedang duduk. Ini solidaritas kami sebagai Koalisi Merah Putih," kata Akbar, usai membesuk Suhardi di RSPP, Jakarta, Rabu (27/8/2014).
Akbar juga menceritakan kondisi terakhir Ketum Gerindra, yang menurutnya sudah mulai membaik. Dia pun lantas mengaku sempat menyampaikan pesan-pesan khusus kepada Suhardi.
"Kondisinya jauh lebih membaik. Saya menyampaikan pesan-pesan ke beliau. Nampak dari mukanya, beliau paham. Saya katakan, kami mendoakan Profesor cepat sembuh, agar cepat kembali berkumpul dengan kami. Pertama-tama, kita harus memperjuangkan cita-cita yang selama ini kita perjuangkan bersama-sama di Koalisi Merah Putih," cerita Akbar.
Usai menyampaikan pesan ke Suhardi, Akbar mengaku sempat ragu apakah pesannya itu sampai ke Ketum Gerindra tersebut. Maka, dia pun sempat menanyakan kepada keluarga yang tengah menjaga.
"Saya tanya sama keluarganya, 'Ngerti nggak itu?' 'Ngerti Pak Akbar. Ya, saya bilang, alhamdulillah. Katanya ibundanya baru datang dari Jawa, dari Klaten," tambah Akbar.