Akhirnya, Israel dan Hamas Sepakat Berdamai

Doddy Rosadi Suara.Com
Rabu, 27 Agustus 2014 | 06:25 WIB
Akhirnya, Israel dan Hamas Sepakat Berdamai
Anak-anak di kota Gaza merayakan gencatan senjata tanpa batas waktu antara Israel dengan Hamas. (Reuters/Suhaib salam)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Warga Gaza turun ke jalan untuk merayakan kesepakatan perdamaian antara Israel dengan Hamas. Perdamaian itu sekaligus mengakhiri konflik bersenjata yang sudah terjadi selama 50 hari dan menewaskan lebih dari 2.200 jiwa, sebagian besar adalah warga Palestina.

“Akhirnya, kami punya waktu untuk bernafas dan melihat kerusakan yang menimpa rumah kami dan juga properti lainnya,” kata Nidal Hararah (60 tahun) yang tinggal di kota Gaza.

Nidal juga bersyukur anggota keluarganya masih hidup. Dia akan berupaya untuk membangun kembali rumahnya yang hancur terkena serangan rudal Israel dan berjuang untuk mendapatkan masa depan yang lebih baik.

Gencatan senjata permanen antara Israel dengan Hamas resmi dimulai pukul 7 malam waktu setempat atau Rabu dini hari WIB. Perjanjian perdamaian itu juga mencakup kesepakatan untuk membuka wilayah perbatasan antara Gaza dengan Israel guna membuka jalan bagi pekerja kemanusiaan

“Dua pihak akan melakukan gencatan senjata tanpa batas waktu,” kata Badr Abdelatty, Menteri Luar Negeri Mesir.

Mesir merupakan negara yang berperan besar dalam menengahi konflik antara Israel dan Hamas. Perundingan antara kedua belah pihak dilakukan di negara tersebut dalam dua minggu terakhir. Meski sudah ada kesepakatan untuk melakukan gencatan senjata tanpa batas waktu, belum bisa dipastikan apakah hal itu bisa diterapkan di lapangan. (USAToday)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI