Suara.com - Tiga partai politik anggota koalisi Merah Putih diprediksi bakal bergabung ke kubu Jokowi-JK dalam waktu dekat. Partai-partai itu adalah Partai Demokrat, Partai Golkar, dan Partai Amanat Nasional.
"Saya memprediksi akan ada tiga partai dari koalisi Merah Putih yang bakal bergabung ke kubu Jokowi JK dalam waktu dekat. Saya yakin koalisi permanen dalam politik sangat sulit dan bahkan tidak ada," kata Pengamat politik LIPI, Siti Zuhro di sela diskusi di Warung Daun, Cikini, Jakarta, Sabtu(23/8/2014).
Namun, menurut Zuhro hal tersebut memang tidak mudah, khususnya Partai Amanat Nasional (PAN). Pasalnya Ketua Umum PAN, Hatta Rajasa, adalah rival dari Jokowi-JK pada Pilpres Juli lalu.
"PAN punya beban luar biasa karena ketua umumnya menjadi Cawapres rival Jokowi-JK. Kecuali Pak Hatta Rajasa diganti," terangnya.
Zuhro menambahkan saat ini sejumlah elite di partai berlambang matahari ini yang ingin bergabung dalam pemerintahan Jokowi-JK. Namun jumlah mereka tidak terlalu banyak. "Memang kepengen. Saya melihat hanya elite-elite tertentu tapi tidak mayoritas," ujar Siti Zuhro.
Politisi PAN, Drajad Wibowo, yang hadir dalam diskusi ini mengakui adanya sejumlah elit politik di PAN dengan jelas ada yang ingin bergabung dengan Jokowi-JK. Meski tidak banyak, hal tersebut tidak dipermasalahkan. Menurut Drajad, dalam partainya ada kefleksibelan terkait pilihan, selama mereka tidak menduduki posisi pengurus dalam partai.