Ditangkap Rezim Suriah, Mengapa James Foley Jatuh ke Tangan ISIS?

Liberty Jemadu Suara.Com
Jum'at, 22 Agustus 2014 | 16:42 WIB
Ditangkap Rezim Suriah, Mengapa James Foley Jatuh ke Tangan ISIS?
Presiden Suriah Bashar al-Assad memasuki ruang pelantikan, dengan mendapat aplaus dari ribuan orang yang hadir di Istana Kepresidenan Suriah di Damaskus, Rabu (16/7/2014). (Reuters TV)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Menurut Bassam Barabandi, diplomat senior Suriah yang sudah membelot, Assad butuh NI agar konsentrasi AS terpecah dan dipaksa memilih NI atau rezim Asaad dalam perang saudara di Suriah.

Adalah Assad sendiri yang membantu menciptakan NI dengan melepas sejumlah anggota kelompok garis keras dari penjara Sednaya pada 31 Mei 2011. Dia lalu membiarkan kelompok itu berkembang selama tiga tahun untuk memecah perjuangan kelompok-kelompok penentang rezim di Suriah.

"Assad pertama-tama mengubah narasi tentang revolusi Suriah yang baru lahir menjadi konflik sektarian, bukan reformasi. Dia kemudian mendorong kehadiran kelompok-kelompok ekstrem di samping para akivis," kata Barabandi.

"Dia kemudian memfasilitasi masuknya ribuan petempur asing beraliran garis keras ke Suriah untuk menggoyang stabilitas di wilayah itu," imbuh Barabandi.

"ISIS adalah salah satu faksi yang muncul untuk mempertahankan keberlangsungan rezim Assad. Assad dan sekutunya Iran berusaha untuk membingkai konflik ini menjadi masalah sektarian yang klasik, antara kekuatan militer melawan eksremis Suni," tegas Barabandi.

Dan ketika AS membom basis-basis NI di Irak untuk menahan laju kelompok itu di sebelah utara, Assad ikut membom markas de facto NI di Raqqa, Suriah untuk menunjukkan kepada AS bahwa dia bisa menjadi rekan yang baik dalam memberantas terorisme.

"Ketika ISIS sudah dewasa, rezim Assad dan Iran datang untuk menawarkan diri menjadi mitra AS. Untuk pertama kalinya Assad menyerang ISIS di Raqqa dan lokasi-lokasi lain di Irak, seperti memanen benih-benih teroris ang dia tanamkan untuk merusak pergerekan reformasi yang digagas masyarakat sipil," simpul Barabandi. (Business Insider/Slate)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI