Suara.com - Siapa tak kenal Hamdan Zoelva. Apalagi dalam dua pekan terakhir, wajah Ketua Mahkamah Konstitusi ini selalu tampil di layar televisi. Kehadiran, sikap, dan tuturnya selalu jadi perhatian publik.
Maklum saja, semua orang menunggu-nunggu apa keputusan Hamdan Zoelva dkk. terhadap hasil sidang sengketa Pilpres 2014 yang diajukan oleh tim hukum Prabowo Subianto-Hatta.
Dan semalam, akhirnya Hamdan Zoelva dkk. membuat keputusan yang paling ditunggu masyarakat di pertengahan tahun ini. Dengan tegas, lelaki berkacamata itu membacakan keputusan MK menolak seluruh gugatan tim hukum Prabowo-Hatta.
Di tengah euforia perayaan kemenangan pendukung Joko Widodo-Jusuf Kalla atas sengketa pilpres, sosial media tiba-tiba diramaikan oleh kicauan kaum hawa untuk membicarakan sosok Hamdan Zoelva. Apa yang mereka perhatikan?
Mereka mengagumi ketampanan Ketua MK itu, bahkan sebagian pengguna Twitter sampai mengunggah foto-foto Hamdan Zoelva.
Seperti pemilik akun @evinameilisa, ia mengaku selalu penasaran untuk menyaksikan sidang MK di TV karena Hamdan Zoelva.
“Aku bawaannya pengen nonton sidang MK karena mau lihat Ketua MK. Ya Alloh dia ganteng banget ya,” tulis pemilik akun @evinameilisa
Pemilik akun ?@Lu2_Ajjach pun mengaku begitu mengagumi ketampanan wajah Ketua MK. Dan ia tidak bisa menahan diri untuk menuliskan perasaannya di Twitter.
"Ealah hakim MK Hamdan Zoelva jd trending topic Indo. Iya sih. Emang ganteng..," tulis perempuan berjilbab tersebut.
Ada juga pengguna Twitter yang melontarkan statement lucu untuk mengapresiasi Hamdan Zoelva. ?Pemilik akun @muthzf menulis:
"Inti dari sidang MK kali ini -> Pak Hamdan Zoelva ganteng. Udah, itu aja :3"
Sampai siang ini, netizens masih terus membicarakan Hamdan Zoelva. Ternyata tak hanya kaum hawa, kaum adam pun mengakui Hamdan Zoelva ganteng.
Hamdan Zoelva terpilih menjadi Ketua MK pada November 2013. Ia dipilih untuk menggantikan Akil Mocthar yang terseret skandal kasus hukum.