Suara.com - Polda Metro Jaya masih mencari pemilik tiga kendaraan unimog yang digunakan para pendukung Prabowo untuk menerobos kawat berduri saat demonstrasi di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta, saat menunggu hasil putusan Mahkamah Konstitusi (MK) kemarin, Kamis (21/8/2014).
Polda Metro kini sedang berkoordinasi dengan Polda Jabar dan Banten karena nomor polisinya tidak terdaftar di Jakarta.
"Kami minta bantuan Polda Jawa Barat (Jabar) dan Banten," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Rikwanto, di Polda Metro Jaya, Jumat (22/8/2014).
Tiga mobil yang kerap digunakan militer itu memiliki nomor polisi asal Bandung dan wilayah Parahiyangan yang meliputi Garut serta Tasikmalaya.
Nomor polisi tiga kendaraan yang sempat jadi mobil komando pendukung Prabowo yakini D 8499 TC, D 8139 DI dan Z 8383 BH.
Hingga kini ketiga mobil produksi Mercedes Benz itu diamankan kepolisian. Salah satu sopirnya telah ditangkap, bersama tiga pendukung Prabowo lainnya.
"Inisial AP, AS, MD, RM. Salah satunya sopir unimog, tiga orang lainnya provoktor dan pelaku pengrusakan fasilitas umum, nanti sore akan diputuskan,” ujar Rikwanto.