Tim Rahasiakan Harga Sewa Rumah Transisi Jokowi

Laban Laisila Suara.Com
Selasa, 05 Agustus 2014 | 20:35 WIB
Tim Rahasiakan Harga Sewa Rumah Transisi Jokowi
Presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) meresmikan rumah transisi di Jalan Situbondo, nomor 10, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (4/8). [suara.com/Bagus Santosa]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kepala Staf Tim Transisi Jokowi, Rini Soemarno menolak menyampaikan berapa besar capres terpilih Jokowi menyewa Rumah Transisi yang kini jadi markas tim hingga pelantikan presiden.

Rini hanya mengatakan bila rumah ini merupakan sewaan yang dibayar pertahun, tanpa menyebut nilai harga sewa rumah yang beralamat di Jalan Situbondo Nomor 10, Menteng, Jakarta Pusat.

"Harganya itu privasi, tapi nggak sampai miliaran. Ya, harganya normal versi di sini (Menteng)," ujarnya.

Rini menerangkan, memilih rumah ini hanya dengan alasan dekat dengan rumah dinas Kegebernuran DKI Jakarta, di Jalan Taman Suropati, dan rumah sewa Jokowi sejak nonaktif dari Gubernur DKI Jakarta, Jalan Sawo.

Dengan lokasi yang berdekatan, Rini mengatakan akan mempermudah kordinasi dan komunikasi antara tim Rumah Transisi dan Jokowi.

"Pak Jokowi bicara ke saya dan mengatakan perlu tempat (Rumah Transisi). Kita cari-cari keliling-keliling. Dia minta memang tidak jauh-jauh supaya gampang ketemu. Salah satu rumah yang disewakan ini. Kita tanyakan ke Pak Jokowi, beliau lihat dan sreg," kata Rini.

Rumah Transisi ini terletak tidak jauh dari Taman Kodok, Menteng, Jakarta Pusat dengan gaya arsitektur kolonial.

Berdasarkan pantauan, tampak dari depan, pagar berwarna coklat membentengi rumah ini dengan dua gerbang.

Masuk melewati pagar, disambut empat pilar yang dicat berwarna putih. Di setiap pilarnya yang sekira setinggi 3 meter ini menggantung bendera Merah Putih. Di sayap kanan dan kiri rumah ini berisi garasi mobil.

Pintu utama masuk ke rumah ini, setinggi sekira 2 meter dengan dua daun pintu bergaya Belanda terbuat dari kayu bercat putih.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI