Kembali Jadi Gubernur, Jokowi Blusukan ke Rusunawa Muara Baru

Laban Laisila Suara.Com
Senin, 04 Agustus 2014 | 17:05 WIB
Kembali Jadi Gubernur, Jokowi Blusukan ke Rusunawa Muara Baru
Gubernur Jakarta Joko Widodo meninjau rusnawa Muara Baru, Jakarta, Senin (4/8/2014). [Suara.com/Bagus Santosa]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) melakukan pemeriksaan pembangunan rumah susun sewa sederhana (Rusunnawa) di Kawasan Muara Baru, Jakarta Utara, Senin (4/8/2014).

Meski tinggal menunggu waktu pelantikan, Presiden terpilih versi KPU itu masih tetap memantau program Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Dia ditemani oleh Kepala Dinas Perumahan dan Pertamanan DKI Jakarta, Yonathan Pasodung meninjau pembangunan yang belum 100 persen jadi ini. Dia menyusuri lantai dua rusunawa tersebut.

Jokowi juga sempat ingin masuk ke salah satu unit rusunawa, namun tidak bisa lantaran masih terkunci, sehingga hanya melongok melalui jendela untuk melihat kondisi rusunnya.

Jokowi menjelaskan rusunawa tersebut diperuntukkan bagi warga gusuran di sekitar Waduk Pluit, Jakarta Utara.

Ada 800 unit yang disediakan dari 8 blok rusunawa yang sedang dibangun ini. Tiap blok, ada lima lantai, di mana setiap lantai ada 20 unit untuk 20 KK. Saat ini, baru dua blok yang telah selesai dibangun.

Apabila tidak mencukupi, Jokowi mengatakan Pemprov DKI Jakarta telah menyiapkan rusun lain di Daan Mogot, Jakarta Barat.

"Nanti bulan September 2014 baru bisa ditempatin," kata Jokowi di lokasi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI