Jusuf Kalla Minta Masyarakat Jaga Kedamaian Idul Fitri

Achmad Sakirin Suara.Com
Senin, 28 Juli 2014 | 10:38 WIB
Jusuf Kalla Minta Masyarakat Jaga Kedamaian Idul Fitri
Wapres terpilih sesuai hasil KPU Jusuf Kalla. [suara.com/Adrian Mahakam]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden terpilih sesuai hasil rekapitulasi Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jusuf Kalla meminta rakyat Indonesia menjaga kedamaian dalam perayaan Idul Fitri 1435 H.

"Saya minta jaga kedamaian itu saja," katanya usai Salat Ied di Lapangan Masjid Al Azhar, Jakarta, Senin (28/7/2014).

Jusuf Kalla memilih shalat di Masjid Al Azhar karena lebih dekat dengan rumahnya yang berada di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Kedatangan JK sempat menarik perhatian para jamaah salat Idul Fitri di masjid itu. Usai salat JK langsung diserbu para jamaah yang berebut berjabat tangan.

Bertindak sebagai Imam Salat Idul Fitri Masjid Al Azhar adalah Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Prof Hamdan Zoelva.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI