Suara.com - Sedikitnya 16 orang turut diamankan dalam inspeksi mendadak yang dilakukan KPK di Terminal II Bandara Soekarno-Hatta, Jumat (25/7/2014) sampai Sabtu (26/7/2014) dini hari.
Mereka selanjutnya diperiksa secara tertutup di kantor di PT Angkasa Pura II. "Ini terkait kasus pemerasan terhadap TKI," kata Kabareskrim Mabes Polri Irjen Suhardi Alius.
Sampai berita ini diturunkan, pemeriksaan masih berlangsung.
Diberitakan sebelumnya, sidak dipimpin langsung oleh Ketua KPK Abraham Samad, Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto, Adnan Pandupraja, dan Zulkarnain.
Keterangan dari bidang humas KPK mengatakan sidak tengah malam ini dilakukan atas kerjasama KPK dengan sejumlah instansi, seperti Bareskrim Mabes Polri, Unit Kerja Presiden bidang Pengawasan dan Pengendalian Pembangunan, PT Angkasa Pura II, dan BNP2TKI.
Inspeksi Jumat malam ini merupakan respon atas hasil investigasi penyidik KPK tentang adanya usaha pemerasan yang dilakukan petugas BNP2TKI terhadap TKI.