Suara.com - Keluarga Besar Eksponen Ormas Tri Karya Golkar meminta semua kader Partai Golkar di seluruh Indonesia supaya merapatkan barisan memberikan dukungan kepada Jusuf Kalla.
"JK merupakan kader Golkar yang terpilih menjadi Wakil Presiden RI 2014 – 2019 yang mendampingi Joko Widodo sebagai Presiden RI 2014 – 2019," kata Koordinator Pusat Eksponen Ormas Tri Karya Golkar Zainal Bintang kepada suara.com, Jumat (25/7/2014).
JK lahir di Watampone, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, 15 Mei 1942. Ia pernah menjadi Wakil Presiden periode 2004 – 2009. Di periode yang sama, JK merupakan Ketua Umum Partai Golkar.
KPU telah menetapkan hasil pilpres pada 22 Juli 2014 malam. Jokowi dan JK keluar sebagai pemenang pilpres.
Suara yang diraih Jokowi – JK sebanyak 70.997.833 suara atau 53,15 persen dari suara sah secara nasional. Sedangkan kompetitor mereka, pasangan Prabowo Subianto – Hatta Rajasa hanya meraih 62.576.444 suara atau 46,85 persen dari suara sah nasional.