Suara.com - Memasuki H-4 lebaran, kawasan Jalur Puncak-Cianjur, Jawa Barat, mengalami peningkatan.
Kapolres Cianjur, AKBP Dedy Kusuma Bakti, mengatakan, volume kendaraan dengan ciri khas mudik tersebut, akan terus meningkat hingga H-1 lebaran. Sebagian besar kendaraan roda dua tersebut tambah dia, didominasi bernomor polisi Jakarta.
"Volume kendaraan dengan ciri khas mudik ini, akan bertambah jumlahnya menjelang malam untuk roda dua dan menjelang pagi untuk kendaraan roda empat menuju arah Bandung dan Sukabumi," katanya, Kamis (24/7/2014).
Dia menjelaskan, kendaraan tersebut tidak hanya tujuan luar kota, namun sebagian kecil pemudik dengan tujuan Cianjur terutama bagian selatan.
Pihaknya meperkirakan puncak kepadatan arus mudik yang melintas di Jalur Puncak hingga Cianjur, akan terjadi Jumat (25/7/2014). Namun pihaknya memastikan tidak akan terjadi kemacetan karena pihaknya telah menyiapkan berbagai cara salah satunya rekayasa arus lalulintas.
"Cianjur merupakan kota perlintasan dan bukan jalur utama mudik seperti Jalur Pantura. Sehingga kami perkirakan tidak akan terjadi kemacetan saat arus mudik, namun kita mewaspadai saat arus balik," ungkapnya.
Pasalnya tambah dia, sebagian besar pemudik yang hendak kembali keperantauan, memilih untuk melintas di Jalur Puncak-Cianjur, dengan tujuan berwisata seperti ke Kebun Raya Cibodas, Taman Bunga Nusantara dan Puncak Pass, sebelum kembali beaktifitas. (Antara)