Ebola Dikabarkan Sudah Tewaskan 94 Warga Liberia

Ardi Mandiri Suara.Com
Selasa, 15 Juli 2014 | 22:18 WIB
 Ebola Dikabarkan Sudah Tewaskan 94 Warga Liberia
Ilustrasi virus Ebola (Shutterstock).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemerintah Liberia mengabarkan bahwa korban meninggal akibat virus Ebola telah menaik menjadi 94 orang. Adapun total korban yang terinfeksi virus tersebut mencapai 163 orang.

Dari jumlah tersebut, sebanyak 104 kasus berasal di Kabupaten Lofa, Liberia Utara.

Ebola di Lofa diduga menyebar ke negera tetangga, Guinea, yang kini telah menyerang warga di 59 kabupaten.

"Kami meminta warga tidak mengadakan kontak dengan terduga pasien Ebola," kata Asisten Menteri Kesehatan Liberia Urusan Pencegahan, Tolbert Nyenswah, Selasa (15/7/2014) waktu Indonesia.

"Kami juga meminta warga untuk giat membersihkan diri, dan rajin cuci tangan," lanjutnya.

Untuk diketahui, Ebola ditemukan pertama kali pada 1976, dalam wabah yang muncul secara bersamaan di Sudan dan Republik Demokratik Kongo.

Nama virus tersebut diambil dari Sungai Ebola di salah satu desa di Kongo.

Ebola memiliki masa inkubasi sampai 21 hari, dan mampu menyebabkan kematian hingga 90 persen.

WHO mendefinisikan Ebola sebagai salah satu paling ganas di dunia. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI