Suara.com - Sejumlah dosen dan puluhan mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto, Jawa Tengah, Senin (14/7/2014), menggelar aksi solidaritas untuk warga sipil Palestina yang menjadi korban serangan tentara Israel.
Dalam aksi yang digelar di halaman Kantor Pusat Administrasi Unsoed itu diisi dengan teatrikal, pembacaan, puisi, doa bersama, dan penggalangan dana untuk warga Palestina di Gaza.
Koordinator aksi, Erwin Riyanto Ardli mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan aksi solidaritas bersama warga Unsoed untuk perdamaian di Palestina.
Menurut dia, pihaknya sangat prihatin atas serangan membabi buta Israel yang menewaskan banyak korban sipil dan anak-anak Palestina di Gaza.
"Apa yang terjadi di Gaza adalah tragedi kemanusiaan yang memanggil semua orang untuk peduli," katanya.
Sementara itu, Wakil Rektor Unsoed Bidang Kemahasiswaan dan Alumni V. Prihananto mengatakan bahwa doa dan solidaritas kemanusiaan merupakan kegiatan yang mendapat dukungan semua kalangan.
Menurut dia, doa bersama merupakan sesuatu yang luar biasa dan sebagai empati umat manusia terhadap apa yang terjadi di Palestina.
"Saya sangat mendukung dengan adanya doa bersama ini," katanya. (Antara)