Suara.com - Serangan Israel kembali menghantam pemukiman warga di Jalur Gaza. Sebuah serangan yang terjadi pada hari Sabtu (12/7/2014) menewaskan 15 warga Palestina.
Serangan tersebut mengenai sebuah rumah milik seorang Kepala Kepolisian Gaza. Menurut kementerian kesehatan Gaza, serangan itu adalah yang paling mematikan sepanjang lima hari serangan Israel ke Gaza.
Seorang sumber di Gaza mengatakan bahwa sang kepala polisi, Tasyeer Al-Batsh, berada dalam kondisi kritis. Sementara itu, para korban tewas merupakan anggota keluarga Tasyeer.
Hingga berita ini diturunkan, jumlah korban tewas akibat serangan udara Israel ke Gaza telah mencapai 150 orang. Jumlah korban luka juga membengkak jumlahnya. Serangan yang telah berlangsung sejak Selasa itu telah mencederai 950 orang. (Reuters/Al Jazeera)