Suara.com - Pebalap Honda Marc Marquez sukses menjadi yang tercepat dalam sesi kualifikasi MotoGP di sirkuit Sachsenring, Jerman, hari Sabtu (12/7/2014). Catatan waktu 1'20.937 yang diraih pebalap Spanyol itu memecahkan rekor lap tercepat Casey Stoner yang dicetak pada tahun 2008.
Rekan setim Marquez, Dani Pedrosa, menjadi yang tercepat kedua dengan hanya terpaut 0,296 detik. Dengan keberhasilan tersebut, Marquez berhak start di posisi terdepan dalam balapan Minggu (13/7/2014).
Catatan lap Marquez memecahkan catatan lap yang pernah diraih Casey Stoner enam tahun yang lalu. Ketika itu Stoner meraih catatan waktu 1’21.067.
Marquez mengawali enam balapan di musim ini dari pole position. Hanya pada balapan ketujuh dan kedelapan dirinya tidak start terdepan.
Melengkapi baris kedua start, ada pebalap tuan rumah Stefan Bradl dari tim LCR Honda. Sementara itu, di baris kedua start ada Aleix Espargaro, Jorge Lorenzo, dan Valentino Rossi. (Reuters/MotoGP)