Suara.com - Pemilihan Presiden (Pilpres) 2014 yang baru saja serentak dilaksanakan di seluruh wilayah Indonesia, telah masuk dalam penghitungan suara di tingkat Tempat Pemungutan Suara (TPS).
TPS 026 yang menjadi tempat pencoblosan Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri dimenangkan pasangan Calon Presiden (Capres) Joko Widodo dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) Jusuf Kalla.
Suara yang diperoleh oleh pasangan nomer urut 2 Jokowi-JK 299 suara, sedangkan pasangan nomer urut 1 Prabowo-Hatta memperoleh 238 suara. Kertas suara yang mengalami ketidaksahan mencapai 5 suara.
Jumlah masyarakat yang berpartisipasi di TPS yang terletak di depan kediaman Megawati Soekarnoputri itu ada 542 orang. Kemenangan Jokowi-JK di TPS tersebut sebenarnya sudah diprediksi karena tempat itu merupakan basis suara PDI Perjuangan pada pemilu legislatif lalu.