Suara.com - Calon presiden nomor urut satu Prabowo Subianto rupanya sudah tak sabar untuk berbicara soal langkah yang akan dilakukan jika nanti terpilih sebagai presiden besama pendampingnya Hatta Rajasa.
Usai mencoblos di TPS 02 di Desa Bojong Koneng, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (9/7/2014), Prabowo menyatakan langsung menyusun kabinet setelah dilantik.
"Waduh banyak sekali yang dikerjakan, kalau tidak salah urutannya adalah mengumumkan kabinet yang benar, yaitu mengumumkan kabinet itu," ungkap Prabowo.
Prabowo juga mengaku bukan sesuatu yang mudah untuk menentukan nama-nama yang terpilih agar kabinetnya kuat.
"Mengumumkan kabinet itu pekerjaan yang tidak ringan, penyusunan itu harus bagus, kita harus cari tim yang capable tim yang kuat secara politik secara teknis juga kuat," ujarnya.
Namun, Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra itu mengaku sudah mempunyai beberapa nama kurang lebih berjumlah 34 orang,
"Bayang-bayang sudah ada, kalau undang-undang kalau gak salah kita ditentukan jumlahnya, kalau gak salah 34 jumlahnya," tutur Prabowo menambahkan.